Sabtu, 17 September 2016

Komponen Utama Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU)


PLTU



            PLTU (Pembangkit Listrik Tenaga Uap) merupakan pembangkitan yang menggunakan uap air dari proses pembakaran bahan bakar sebagai sumber tenaga untuk menghasilkan listrik. Komponen utama dalam suatu PLTU terdiri dari :
a.       Ketel Uap (Boiler) 
b.      Turbin (Turbine) 
c.       Kondensor (Condensor) 
d.      Air Pengisi (Feedwater)
Secara sederhana siklus PLTU dapat digambarkan seperti gambar dibawah ini :

Siklus Pltu
 PRINSIP KERJA PLTU

1.      Ketel Uap (Boiler) sebagai bejana tertutup dimana air dipanaskan hingga mencapai uap kering dan dalam keadaan bertekanan dengan memberikan energi secara langsung dari pembakaran bahan bakar.
2.      Turbin (Turbine)
Energi yang diperoleh dari uap uap kering (superheated vapor) yang dihasilkan boiler akan menggerakkan sudu-sudu turbin sehingga menghasilkan putaran. Dari putaran turbin akan memutar Generator untuk menghasilkan listrik yang terhubung dengan satu poros (shaft).
3.      Kondensor (Condensor)
Uap yang keluar dari turbin tekanan rendah akan terkondensasi menjadi air di kondensor dan di tampung di dalam hot well.
4.      Pompa Air Pengisi (Feed Water Pump)
Air yang telah terkondensasi kemudian akan di pompakan kembali ke boiler dengan memberikan tekanan agar boiler dapat bekerja dengan maksimal.
Prinsip kerja PLTU tersebut adalah siklus tertutup dimana secara teoritis tidak ada air atau uap yang terbuang, siklus tertutup ini disebut juga dengan siklus rankine seperti gambar dibawah :

Siklus Rankine



 Boiler dan Auxilary






Tidak ada komentar:

Posting Komentar